Pages

Monday, July 15, 2013

Pantai Tanjung Kasuari, Destinasi Wisata di Kota Sorong

Pantai Tanjung Kasuari, merupakan salah satu destinasi wisata di kota Sorong. Pantai ini terletak agak jauh dari pusat kota, sekitar 1 jam perjalanan. Sampai di lokasi ,ternyata ada banyak pintu masuk untuk menuju pantai ini dengan nama pantai yang berbeda-beda. Namun, secara umum pantai ini dikenal dengan nama pantai tanjung Kasuari.

Jalan menuju pantai Tanjung Kasuari
Tepi pantai Tanjung Kasuari

Pantai ini cukup ramai dikunjungi pada hari libur. Pantainya berpasir putih dan cukup bersih. Pengunjung dapat bersantai di pinggir pantai sambil menikmati air kelapa yang banyak dijual di pinggir pantai. Tak hanya itu saja, jika air sedang pasang, pengunjung dapat mengelilingi pantai dengan perahu-perahu kecil yang berada ditepi pantai. Sayangnya, saat itu tak sempat naik perahu karena hari sudah sangat siang. Di tepi pantai banyak warga yang menyewakan ban dengan berbagai ukuran untuk berenang.

Menikmati minuman kelapa muda di tepi pantai

Berenang di pantai Tanjung Kasuari
Melihat banyak anak-anak yang asyik berenang, saya pun tergoda untuk ikutan berenang juga. Padahal, saat itu saya tidak membawa baju ganti. Setelah menyewa ban seharga 15ribu, saya pun menceburkan diri ke laut. Ternyata pantai ini sangat landai, sehingga saya perlu berjalan agak jauh ke tengah untuk mendapatkan kedalaman yang pas untuk berenang. Air nya yang jernih membuat saya dapat melihat dengan jelas dasar pantai yang ditumbuhi oleh berbagai jenis rumput. Di tengah teriknya matahari kota Sorong, berenang di pantai ini terasa sangat menyegarkan badan.

Friday, July 12, 2013

Orange Coconut Milk

Marhaban ya Ramadhan...
Alhamdulillah sudah masuk bulan ramadhan lagi, kali ini saya ingin membagi kreasi takjil dengan bahan yang sederhana dan mudah didapat.

Bahan:
- Buah jeruk
- Nata de Coco
- Susu kental manis
- Sirup marjan
- Air dan es batu

Cara membuat:
- Potong-potong buah jeruk


- Tambahkan sirup marjan dan susu kental manis secukupnya


- Tambahkan nata de coco


- Tambahkan air dan es batu


- Orange coconut milk siap dihidangkan


Selamat mencoba.

Thursday, July 4, 2013

Indahnya Pantai Waiwo Raja Ampat

Satu malam di Raja Ampat, memang tak cukup untuk menikmati seluruh keindahan alam di kepulauan itu. Meski begitu, tak menyurutkan keinginan saya untuk snorkeling, menikmati keindahan terumbu karang yang beraneka ragam. Oleh karena itu, saya pun memilih tempat snorkeling yang letaknya tidak jauh dari kota Waisai, yaitu pantai Waiwo.

Pantai Waiwo terletak sekitar setengah jam perjalanan dengan kendaraan dari Waisai, ibukota Kabupaten Raja Ampat. Jalan menuju ke pantai ini merupakan jalan aspal dengan kondisi jalan berkelok kelok dan naik turun. Di kanan kirinya terdapat hutan yang sangat lebat.

Pantai waiwo terletak di dalam kawasan resort, yaitu Waiwo Dive Resort. Sepertinya resort ini sengaja dibangun dengan mempertahankan kealamian hutan di kawasan ini. Dari tepi jalan, pantai dan resort ini tidak terlihat, karena tertutup oleh rimbunnya pepohonan. Hanya sebuah pintu kecil dengan papan petunjuk yang menunjukkan keberadaan resort ini. Setelah masuk melalui jalan kecil, barulah saya melihat ternyata di balik rimbunnya pepohonan itu terdapat pantai yang indah dengan pasir putih.
Suasana Tepi Pantai Waiwo
Pantai Waiwo berpasir putih


Jalan menuju pantai
Di tepi pantai, sebuah rumah kayu bertuliskan Waiwo Dive Site, yang terletak di dekat dermaga merupakan tempat untuk menyewa peralatan snorkeling/diving yang melayani tamu resort maupun pengunjung lain yang tidak menginap di resort tersebut. Saya pun menyewa satu set alat snorkeling seharga 50 ribu/set yang dapat digunakan selama maksimal 6 jam. Selain itu, juga terdapat guide untuk mendampingi tamu yang akan melakukan diving/snorkeling. Namun, karena saat itu guide nya sedang sibuk  menyiapkan peralatan diving untuk bule2, jadilah saya snorkeling tanpa ditemani guide. Awalnya saya agak ragu, karena saya nggak bisa berenang, tapi guide meyakinkan saya bahwa pantai ini aman, ombaknya cukup tenang dengan kedalaman 3 hingga 5 meter. Akhirnya saya pun memberanikan diri.

Tak perlu menyewa kapal, karena disini kegiatan snorkeling dapat dilakukan di sekitar pantai. Saya tinggal berjalan menyusuri dermaga, dan ketika sampai di ujung dermaga....byuuur...saya pun mulai berenang dan woow...airnya sangat jernih dan saya dapat melihat ratusan ikan warna warni yang berenang di sekitar terumbu karang. Tak terasa, sudah 2 jam lebih saya berenang tetapi rasanya berat untuk meninggalkan pantai itu. Saya masih ingin bermain-main dengan ikan-ikan kecil itu.


Menyusuri dermaga pantai waiwo
Snorkeling


Di ujung dermaga pantai waiwo

pantai yang jernih

Dengan berat hati, saya pun meninggalkan pantai ini karena harus segera bersiap-siap agar tidak ketinggalan kapal yang akan membawa saya kembali ke Sorong. Meskipun hanya semalam, saya senang bisa menikmati sebagian kecil keindahan taman laut di Raja Ampat. Selamat tinggal Raja Ampat, semoga lain kali bisa kesana lagi dan mengunjungi lebih banyak lagi tempat-tempat yang indah dan mengagumkan. Bye bye ikan-ikan kecil... :)